Pada hari Rabu tanggal 21 Nopember 2024 bertempat di ruang pertemuan Kecamatan Bubulan telah diselenggarakan Peningkatan Efektifitas Pemberdayaan Masyarakat di wilaayah Kecamatan Bubulan Yaitu Pelatihan Pembuatan Herbal Kering. Hadir dalam kegiatan tersebut Ibu Dr Diana Triswaningsih, SP.,M.P. dari Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Ketindan Malang ( Sebagai narasumber ), Camat Bubulan, Kepala Puskesmas, Koorluh pertanian beserta PPL, Asper Clebung, Asper Pradok, Asper Bubulan, Kasi Kesra beserta staf, Kasi PMD beserta staf, Ka subag prolap, Ibu-ibu TP-PKK Desa se-Kecamatan Bubulan. Dalam sambutannya Ibu Camat mengharapkan dalam pembuatan Produk herbal ini dilaksanakan dengan serius, karena hasil dari pembuatan produk herbal ini pihak kecamatan akan membeli produk tersebut dari ibu- ibu PKK dan rencana produk tersebut akan diikutkan pada kegiatan pameran yang akan dilaksanakan pada bulan Desember selama 5 hari di alon-alon Kota Bojonegoro. Jika dalam kegiatan pameran nanti banyak yang pesan/berminat maka ibu-ibu PKK harus siap untuk memenuhi pesanan tersebut.