Bubulan, 08 Mei 2025. Bertempat di Balai Desa Sumberbendo Kecamatan Bubulan  telah dilaksanakan kegiatan donor darah. Donor darah tersebut dilaksanakan oleh Palang Merah Indonesia Kabupaten Bojonegoro rutin tiap 2 (dua)  bulan sekali. Donor darah adalah kegiatan sukarela di mana seseorang memberikan sebagian kecil darahnya untuk keperluan medis. Proses ini dilakukan di bank darah atau pusat donor darah. Donor darah berperan penting dalam memastikan ketersediaan darah yang cukup dan aman di bank darah, sehingga dapat membantu menyelamatkan nyawa orang lain yang membutuhkan. Adapun manfaat Donor darah atara lain : Menjaga kesehatan jantung, mendeteksi penyakit, dapat meningkatkan produksi sel darah, panjang umur , menurunkan resiko kanker, dapat menurunkan kolestrol, menurunkan kelebihan zat besi , dan manfaat lainya. Hadir dalam kegiatan tersebut Tim dari PMI Bojonegoro, Camat Bubulan besrta Kasi PMD dan Staf, Kepala Desa dan Perangkat Desa, warga yang akan melakukan donor darah.


By Admin
Dibuat tanggal 07-05-2025
8 Dilihat