Pada Hari Kamis tanggal 29 September 2022 bertempat di balai Penyuluhan KB Kecamatan Bubulan telah dilaksanakan penyuluhan kegiatan operasional Ketahanan Berbasis Kelompok Kegiatan (POKTAN). Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Bubulan, koordinator Penyuluh KB Kecamatan Bubulan, Kasi Kesra Kecamatan Bubulan, Kasi PMD Kecamatan, Kader BKB, Kader BKL, Kader BKR, PIK_R, UPPKS. Dalam sambutannya IBu Khurun"in, S.Sos.,Kp (Camat Bubulan) bahwa Penyuluhan kegiatan operasional ketahanan berbasis kelompok kegiatan (POKTAN) dilakukan untuk membekali warga agar lebih kreatif dan inovatif dalam menghadapi realita kehidupan sehingga dapat menerapkan dan mewujudkan peluang bisnis yang ada. Beliau juga memberikan pengarahan kepada anggota POKTAN untuk dapat mengembangkan potensi yang dimiliki. Dalam giat tersebut diharapkan peserta menambah ketrampilan serta dapat memasarkan hasil ketrampilan tersebut secara tepat dan benar.