Bertempat di Kantor Balai Desa Ngorogunung pada hari selasa, 7 Februari 2023 telah dilaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi fisik dan administrasi pelaksanaan kegitan desa tahap 2 Tahun Anggaran 2022. Kegiatan evaluasi bertujuan dalam rangka tertib administrasi pemerintahan Desa Ngorogunung Kecamatan Bubulan. Hadir dalam kegiatan tersebut Bapak Yudhsitira Ardhi Nugraha, S.STP,.MM selaku Camat Bubulan, Babinsa Ngorogunung,  Kasi Pemerintahan dan staf,  Kasi PMD dan staf,  Kepala Desa Ngorogunung dan perangkat desa serta Pendamping Desa PD dan PLD.

       Pada kegiatan monev ini. yang menjadi bahan evaluasi  adalah administrasi dan pelaksanaan kegiatan pembangunan fisik yang ada di desa yang bersumber dari DD, ADD, BHP dan BHR serta dokumen penting lainya pada Tahap 2 Tahun Anggaran 2022. Adapun hasil kegiatan pada monev tersebut adalah yang pertama evaluasi kegiatan serta pekerjaa fisik yang dilakukan oleh desa khususnya yang bersumber dari dana desa transfer tahap 2 tahun 2022. Yang kedua mengidentifikasi dan serta melaporkan segala kekurangan baik administrasi ataupun fisik yang bersumber dari dana transfer tahap 2 kepada pemerintah desa agar segera dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

       Kegiatan serupa juga dilaksanakan di desa Sumberbendo, Cancung, Clebung dan Bubulan Kecamatan Bubulan Kabupten Bojonegoro pada hari, waktu yang berbeda. kegiatan ini berjalan tertib, aman dan lancar.


By Admin
Dibuat tanggal 03-03-2023
94 Dilihat