Pada hari ini Senin 15 Mei 2023 telah diselenggarakan sosialisasi Program Petani Mandiri di Desa Cancung Kecamatan Bubulan. Hadir dalam kegiatan tersebut Ibu Bupati Bojonegoro beserta rombongan, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian beserta rombongan, Camat Bubulan beserta Kasi/Staf, Kades se-Kecamatan Bubulan, penyuluh Kecamatan Bubulan , dan Kelompok Tani se-Kecamatan Bubulan. Dalam sambutanya Camat Bubulan ( Yudhistira Ardhi Nugraha, S.STP,MM )  menjelaskan Program Petani Mandiri merupakan inovasi terbaru dari pemerintah Kabupaten Bojonegoro sebagai solusi bagi petani. Diperuntukan bagi petani (pemilik/penggarap yang sudah tergabung dalam kelompok tani yang ada , dengan memenuhi persyaratan antara lain mengumpulkan KTP, KK, SPPT  lahan tidak boleh lebih 2 (dua) ha. Manfaat Program Petani Mandiri adalah sebagai berikut : 1. Bantuan modal berupa Sarana Produksi pertanian berupa benih dan pupuk. 2. Pelatihan dan pengembangan usaha tani . 3. Jaminan pembelian hasil pertanian bekerjasama dengan BUMDes dan BUMD. 4. Asuransi gagal panen ( AUTP). 5. Beasiswa bagi anak petani. 


By Admin
Dibuat tanggal 08-06-2023
126 Dilihat